Tower PT. Telkom di Kelurahan Appanang roboh menimpa jaringan (JTM) PLN
Cendekia News, Soppeng – Setelah beberapa bulan kemarau melanda Kabupaten Soppeng, hari ini jumat 1/11/2019 hujan deras turun disertai angin puting beliung melanda Kelurahan Appanang Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng.
Hujan deras yang disertai tiupan angin puting beliung terjadi sekitar pukul 14.00 wita yang melanda Kelurahan Appanang Kecamatan Liliriaja, mengakibatkan beberapa rumah penduduk, fasilitas umum mengalami kerusakan yang cukup parah.
Berdasarkan pantauan Cendekia News,
Diketahui bahwa beberapa lokasi yang mengalami rusak parah terjadi di kampung Jampuserengnge, Launga dan TonrongsepeE.
Beberapa rumah warga yang atap rumahnya diterbangkan angin, kandang peternakan ayam, lapangan futsal indoor, bahkan Angin puting beliung merobohkan Tower Telkom di Cangadi yang menimpa jaringan listrik (JTM) sehingga menyebabkan aliran listrik mengalami pemadaman.
Sampai berita ini ditayangkan bantuan dari pemerintah belum diturunkan, sehingga belum ada data korban jiwa dan kerugian material terkait peristiwa ini. Namun terlihat beberapa warga saling membantu mengumpulkan material yang rusak.(Ag)