Korban Tenggelam di Walenae, Ditemukan Sudah Tidak Bernyawa

Berita1,074 views

Korban tenggelam saat dievakuasi kedarat

CENDEKIA NEWS.CO.ID, SOPPENG — Korban tenggelam yang terjadi di sungai Walenae Dusun Alliwengeng Desa Lompulle Kecamatan Ganra Kabupaten Soppeng lelaki atas nama Muhammad Salim (14) Santri MTs Shiratal Mustaqiem telah ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa lagi rabu 25/3/2020.

Tim SAR gabungan yang diterjunkan kelokasi untuk mencari korban sejak tanggal 24/3/2020, Setelah dilakukan pencarian dan penelusuran disungai Walenae selama kurang lebih depalan Jam, akhirnya Korban Muhammad Salim(14) berhasil ditemukan dalam keadaan sudah meninggal dunia.

Menurut keterangan salah seorang Anggota Tim SAR Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten  Soppeng, Rudinan, menuturkan bahwa Korban ditemukan sudah mengapung di tepi Sungai yang lokasinya berjarak kurang lebih satu Kilo meter kehilir, diduga terbawa arus dari tempat tenggelamnya.

“Benar kondisi Korban pada saat ditemukan dalam posisi berdiri sehingga hanya kepalanya saja yang terlihat oleh Tim SAR gabungan,” ungkap Rudinan.

Sebelumnya dikabarkan bahwa korban diduga terjatuh kebadan sungai karena terpeleset saat sedang memancing ikan bersama teman temannya, pada saat bersamaan korban tidak dapat tertolong berhubung derasnya arus sungai, sementara menurut temannya korban tidak pandai berenang. (Ag)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *