AMPG Soppeng Kerjasama Komunitas HIHC Peduli Covid 19

Daerah1,125 views

CENDEKIA NEWS. SOPPENG, — Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) bersama komunitas HIHC yang dikomandoi oleh ketuanya H. Ismail H. Cedang menyisir warga yang terdampak covid 19 yang belum tersentuh bantuan.

Menurut H. Ismail H. Cedang Anggota DPRD Soppeng dari Partai Golkar, kegiatan yang dilakukan dengan tag line “Pulang Kampung” di Desa Maccile Kecamatan Lalabata dan Desa Belo Kecamatan Ganra Kabupaten Soppeng dengan menyisir warga yang belum tersentuh bantuan di kedua Desa tersebut untuk berbagi bahan kebutuhan pokok, Rabu 20/5/2020.


Menurutnya kegiatan ini terinspirasi dari  pergerakan Tim Supriansa Peduli yang memberikan bantuan kepada warga yang  tidak tersentuh bantuan yang dikucurkan pemerintah.
 
“Saya sangat terinspirasi dengan tindakan Bapak Supriansa SH MH bersama dengan timnya. Beliau saja yang tidak pulang kampung sangat peduli dengan   sesama dengan cara yang tepat sasaran”

“Makanya, pada hari pertama tim saya bergerak, kita langsung minta data sama Pak Desa, berapa warganya yang belum tersentuh bantuan, Ini yang menjadi proritas utama sasaran bantuan dari tim AMPG dan HIHC” ujar H Ismail.
 
Menurut HIHC sapaan akrab H. Ismail tujuan kegiatan yang dilakukan untuk membantu meringankan beban warga yang terdampak covid 19 sekaligus bersilaturrahmi dan menyapa para warga kampung. 

“Mudah mudahan apa yang kami lakukan ini mendapat berkah dari Allah SWT dan seluruh anggota AMPG dan komunitas HIHC dimurahkan rejekinya” ungkapnya.

Selain membagikan 300 paket bahan bahan kebutuhan pokok kepada warga Kampung, AMPG dan komunitas HIHC juga membagikan ribuan masker.
 
 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *