Apel Pergeseran Personil Pengamanan TPS dan Logistik Pilkada Soppeng di Gelar

Daerah1,267 views

Kapolres Soppeng Memimpin Apel Pergeseran Personil Pengamanan TPS dan logistik Pilkada Soppeng.

CENDEKIA NEWS.Co.Id. Soppeng — Apel Pergeseran Personil Pengamanan TPS dan Logistik Pilkada Kabupaten Soppeng tahun 2020 berlangsung di Lapangan Gasis jalan Kesatria Kelurahan Botto Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng, Senin 07 Desember 2020 pukul 08.30 wita.

Gelar apel pergeseran personil Pengamanan TPS dan Logistik pilkada dipimpin langsung oleh Kapolres Soppeng AKBP Mohammad Roni Mustofa S.I.K M.I.K dan bertindak selaku Perwira Apel Kasat Kasat Sabhara Polres Soppeng Akp Syamsul Syafar S.Sos.

AKBP Mohammad Roni S.I.K M.I.K pada apel tersebut mengungkapkan bahwa “kegiatan Apel pergeseran ini untuk mengecek kesiapan personil pengamanan TPS yang berjumlah 517 dan memastikan logistik Pilkada telah siap. Hal ini  merupakan puncak dari tahapan Pilkada di Kabupaten Soppeng”,ujarnya

Dirinya menambahkan agar para personil yang bertugas pengamanan di TPS memperkuat Koordinasi bersama seluruh penyelenggara Pemilu, serta tidak ragu dalam melaksanakan Pengamanan sesuai dengan SOP dan landasan hukum. Situasi pandemi Covid saat ini, dirinya juga menghimbau para personil turut serta mengkampanyekan Protapkes AKB 3M di lokasi Pemungutan Suara serta selalu mengingatkan masyarakat akan pentingnya disiplin menjalankan Protapkes tersebut”,jelasnya

Sekedar diketahui Turut hadir pada gelar apel ini Sekda Soppeng, Unsur Forkopimda Soppeng, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Komisioner KPU, PJU Kodim 1423 dan Polres Soppeng. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *