CENDEKIA News. Com. SOPPENG — Ajang Porseni PGRI 2023 tingkat Sulawesi Selatan, Makassar masih bercokol di peringkat pertama, sedangkan tuan rumah Soppeng berada di peringkat kedua. Kamis (27/7/2023) pagi WITA, lima besar klasemen sementara Porseni PGRI VI 2023.
Berdasarkan data perolehan medali sementara dari sekretaris PGRI Soppeng Harun menyampaikan Peringkat pertama Makassar mengoleksi 6 emas, 1 perak, dan 1 perunggu. Posisi kedua Soppeng 4 emas, 2 perak, dan 2 perunggu. Wajo di posisi ketiga dengan 3 emas, 3 perak, dan 2 perunggu. Peringkat empat Sinjai 2 emas, 3 perak, dan 1 perunggu. Posisi lima Barru 2 emas, 2 perak, dan 1 perunggu.
Hingga berita ini ditulis, masih berlangsung lomba kesenian yang diperkirakan akan selesai sore ini.
Soppeng tertinggal 2 emas dari urutan pertama, Makassar. Kota Daeng sudah memperoleh 6 emas.
Berikut perolehan medali sementara Porseni PGRI VI 2023 tingkat Sulawesi Selatan :
1. Makassar 6 emas, 1 perak, 1 perunggu
2. Soppeng 4 emas, 2 perak, 2 perunggu.
3. Wajo 3 emas, 3 perak, 2 perunggu.
4. Sinjai 2 emas, 3 perak, 1 perunggu.
5. Barru 2 emas, 2 perak 1 perunggu.
6. Pangkep 2 emas, 2 perak, 0 perunggu.
7. Gowa 2 emas, 1 perak, 3 perunggu.
8. Bone 2 emas, 0 perak, 2 perunggu.
9. Toraja Utara 2 emas, 0 perak, 0 perunggu.
10. Pinrang 1 emas, 4 perak, 2 perunggu.
11. Parepare 1 emas, 1 perak, 2 perunggu.
12. Maros 1 emas, 0 perak, 2 perunggu.
13. Sidrap 1 emas, 0 perak, 2 perunggu.
14. Luwu Utara 1 emas, 0 perak, 1 perunggu.
15. Luwu Timur 0 emas, 3 perak, 2 perunggu.
16. Bantaeng 0 emas, 2 perak, 2 perunggu.
17. Bulukumba 0 emas, 2 perak, 1 perunggu.
18. Takalar 0 emas, 2 perak, 1 perunggu.
19. Enrekang 0 emas, 1 perak, 0 perunggu.
20. Selayar 0 emas, 1 perak, 0 perunggu.
21. Palopo 0 emas, 0 perak, 1 perunggu.
22. Jeneponto 0 emas, 0 perak, 1 perunggu.
23. Luwu 0 emas, 0 perak, 0 perunggu.
24. Tanah Toraja 0 emas, 0 perak, 0 perunggu. (Ag)